Menu Navigasi

SELAYANG PANDANG
PERPUSTAKAAN PUSTAKA SMANA

Perpustakaan Pustaka SMANA berdiri dan beroperasi sejak tahun 1984 seiring berdirinya sekolah. Kini, perpustakaan yang telah lama berkecimpung di dunia literasi ini menjadi salah satu rujukan bagi perpustakaan lain di sekitarnya. Dengan perolehan akreditasi A pada 9 Oktober 2020 lalu mengokohkan peran dan fungsi perpustakaan itu sendiri sebagai sebuah Lembaga yang memiliki tempat tersendiri dalam dunia pendidikan. Perpustakaan Pustaka Smana telah disahkan keberadaanya dengan terbitnya SK Bupati Banyumas nomor 421.3/976/2015. Kini Perpustakaan Pustaka Smana memiliki koleksi lebih dari 6.500 judul buku baik cetak maupun elektronik. Di samping itu, dengan 44.742 eksemplar buku yang telah tersedia diharapkan mampu memberikan berbagai pengetahuan dan keterampilan kepada pemustakanya.

Perpustakaan Pustaka Smana dikenal sebagai perpustakaan yang representatif. Hal tersebut dikarenakan Perpustakaan telah menyediakan berbagai sudut baca yang nyaman baik di dalam perpustakaan itu sendiri, maupun di berbagai sudut sekolah baik outdor maupun indoor. Selain itu dengan 14 layanan utama yang disediakan diharapkan mampu memberikan kemudahan bagi pemustaka dalam memenuhi kebutuhan literasinya di perpustakaan.

Selain menyediakan buku bacaan dengan berbagai tempat yang menarik, Perpustakaan Pustaka Smana telah menyediakan berbagai fasilitas yang dapat dinikmati oleh seluruh pemustaka yang datang, antara lain Ruang Multiguna, Ruang Audiovisual, Ruang Podcast, BI Corner, Panggung Kreasi, dan Ruang Adiwiyata yang dapat digunakan sewaktu-waktu untuk kepentingan berliterasi.

E-BULETIN
GALLERI PUSTAKA SMANA
BERITA PUSTAKA SMANA
Thumbnail
17
Nov 2025

PURWOKERTO – Kontingen SMA Negeri 1 Ajibarang berhasil menorehkan prestasi gemilang di ajang bergengsi Festival Kehumasan Kendalisada yang diselenggarakan oleh Kwartir Cabang (Kwarcab) Banyumas. Ti...


PUSTAKASMANA
PUSTAKASMANA
Thumbnail
17
Nov 2025

Banyumas, 16 November 2025 – Kwartir Cabang Banyumas melalui Bidang Humas dan Informatika bersama Pusat Informasi menggelar Festival Kehumasan Kendalisada Tahun 2025. Ajang ini berlangsung pada Sep...


PUSTAKASMANA
PUSTAKASMANA
Thumbnail
14
Nov 2025

Jumbara (Jumpa, Bakti dan Gembira) merupakan ajang pertemuan perwakilan anggota-anggota PMR dan PMI di seluruh Indonesia. Mandat Jumbara itu sendiri tertuang pada Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2018 meng...


PUSTAKASMANA
PUSTAKASMANA
Thumbnail
10
Nov 2025

Dalam rangka Semarak Bahasa Arab 2025, Universitas Islam Negeri Profesor K.H. Saifuddin Zuhri (UIN SAIZU) Purwokerto mengadakan berbagai kegiatan menarik, salah satunya adalah lomba Kaligrafi Kontempo...


PUSTAKASMANA
PUSTAKASMANA
Thumbnail
28
Agt 2025

Rabu (20/8) SMA Negeri 1 Ajibarang menggelar pemilihan ketua OSIS. Kegiatan tersebut berlangsung meriah dan demokratis. Dalam pemilihan tersebut terdapat empat calon ketua OSIS, yaitu Nazril Ilham Alf...


PUSTAKASMANA
PUSTAKASMANA
Thumbnail
25
Agt 2025

Pada Kamis, 31 Juli 2025 lalu, PMR Wira SMAN 1 Ajibarang, atau yang juga dikenal dengan Zaiseinen, telah mengadakan kegiatan Sosialisasi Kantin Sehat untuk siswa-siswi SMA Negeri 1 Ajibarang...


PUSTAKASMANA
PUSTAKASMANA